Makassar, Inspirasimakassar,com:

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar menggelar Sidang Paripurna. Sidang Paripurna ini mengagendakan  Laporan Reses Pertama Masa Sidang Pertama Tahun Sidang 2016-2017, pada Rabu 30 November 2016. Laporan reses para anggota ini pada Daerah Pemilihan (Dapil)  I,II,III,IV dan V di Kota Makassar.  Walikota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto dan  Wakil Walikota Makassar, Syamsu Rizal juga hadir.

Para juru bicara tiap Dapil tampil membacakan laporan  masing-masing. Dapil I misalnya dibacakan oleh H. Agung Wirawan  dari Fraksi Partai Demokrat. Dapil  II dibacakan oleh Basdir, SE, juga dari Fraksi Partai Demokrat.Dapil dibacakan oleh Andi Abdul Kadir, SE dari Fraksi Partai Hanura, Dapil  IV, dibacakan oleh Abdul Asiz Namu, serta Dapil  V dibacakan oleh  Shinta Mashita Molina dari Fraksi Partai Hanura.

Ketua DPRD Kota Makassar, Farouk M Betta memimpin Paripurna yang berlangsung di  Ruang Sidang Paripurna DPRD Makassar ini.Turut mendampingi Farouk M Beta masing-masing  Wakil Ketua, Adi Rasyid Ali, Erick Horas dan  Indira Mulyasari Ilham.
paripurna
Legislator Partai Golkar, Rahman Pina  memberi apresiasi  Walikota dan Wakil Walikota Makassar beserta jajaran Pemerintah Kota Makassar yang telah memperhatikan  permintaan seluruh Fraksi ,  memasuki Tahun 2017  menaikkan Gaji Pegawai Kontrak.

“ Saya, mewakili seluruh pegawai Kontrak beserta keluarga mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak Walikota dan Wakil Walikota Makassar beserta jajarannya atas perhatian yang telah diberikan kepada pegawai kontrak lingkup Pemerintah Kota Makassar,” ujar Rahman Pina yang pernah menjadi wartawan salah satu harian di Kota Daeng ini .

Hadir dalam sidang hari ini, sejumlah Anggota DPRD Makassar, Para Asisten Pemerintah Kota Makassar, Sekretaris DPRD Makassar dan Para Kepala Badan dan SKPD lingkup Pemerintah Kota Makassar, serta tamu dan undangan lainnya.(AA)

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here