Walikota disela-sela pelantikan AISI Makassar

Walikota Makassar Ir. H. Ramdhan pomanto, mengatakan pengangguran memicu tindak kejahatan. Sehingga diperlukan upaya agar jangan ada siapapun di usia muda tidak profit, dan tidak bekerja. Terutama di Kota Makassar, yang telah memulai pemberdayaan anak lorong.
Pernyataan ini dikeluarkan Walikota, saat memberikan sambutan pada saat melantik 60 orang Dewan Pengurus Cabang (DPC) Asosiasi Instruktur Seluruh Indonesia (AISI) Kota Makassar, di aula rumah kediamannya Jalan Amirullah No. 18 Makassar, Kamis, 24 Maret 2016. Lembaga instruktur bentukan ini mendapat apresiasi tinggi dari pemerintah Kota Makassar.
“Peran instruktur sangat strategis,” ujar walikota. Berkumpulnya para instruktur di AISI ini mempermudah mencari instruktur handal lanjutnya.
Keberadaan AISI juga diharapkan mampu mengatasi problem perapan tenaga kerja yang ada di Kota Makassar.
Pada pelantikan itu, ratusan anak mudah lorong ikut hadir meramaikan, yang juga merupakan komitmen kerja Disnaker Kota Makassar, dengan pengurus DPC AISI Kota Makassar, sebagai bentuk program kerja dari AISI. “Kami siap menyerap tenaga kerja di lorong-lorong Kota Makassar, termasuk jalan Nusantara akan kita bina di AISI, untuk menjadi tenaga kerja yang mampu berpenghasilan baik,” tutur Kadisnaker Kota Makassar, A. Bukti Djufri, selaku penasehat AISI.
“Tanggung jawab sosial juga ada pada pundak AISI,” lanjut A. Bukti. Menghadapi Masyarakat Ekonomi Asia (MEA) yang juga semakin dekat maka keberadaan kreasi positif sangat diharapkan. AISI adalah contoh lembaga yang efektif dalam mengurangi pengangguran di kota Makassar, mengingat data pengangguran di Kota Makassar masih pada level 8% sehingga memang perlu lembaga seperti AISI.
“Sinergitas seluruh masyarakat, sangat diperlukan agar Kota Makassar semakin dikenal di dunia seperti pada agenda pidato Presiden AS Obama yang kemarin hanya saya Walikota Makassar yang dapat undang dari Indonesia,” ungkap Danny.
Menurutnya hanya dia yang di undang di acara pidato Presiden Obama, pada hal banyak wali kota lain yang lebih hebat. Hal itu menjadi bukti lain, Makassar menjadi perhatian dunia. Semoga AISI mampu membantu mensukseskan program Kota Makassar menuju kota dunia, tambahnya.
Zulkarnain Hamson, salah sorang pengurus yang dilantik menyebutkan, “Pelantikan yang dilanjutkan dengan rapat kerja ini, memberikan fokus pada pembenahan data anggota serta kualifikasi dan sertifikasi instruktur.” citizen reporter,Rusli)

BAGIKAN
Berita sebelumyaEnrekang Deklarasikan Diri Jadi Kabupaten Literasi
Berita berikutnyaFormappi: Tujuan DPR Bangun Perpustakaan Senilai Rp 570 M Tak Jelas!
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here