dprMakassar, Inspirasimakassar.com:

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar, Farouk M Betta didampingi Wakil Ketua I, Adi Rasyid Ali dan Wakil Ketua III, Indira Mulyasari Paramastuti, serta sejumlah anggota DPRD Makassar dan Sekretartis DPRD Makassar, Adwi Awan Umar, turut menghadiri peringatan hari Koperasi Nasional ke – 70, di lapangan Karebosi, Rabu, 12 Juli 2017.

Puncak hari koperasi yang dibuka Presiden Jokowi didampingi ibu negara Iriana Jokowi itu dilaksanakan di Lapangan Karebosi Makassar, pada Rabu, 12 Juli 2017. Hadir pula sejumkah menteri kabinet Jokowi, diantaranya Menteri Koperasi dan UMKM AA Gede Ngurah Puspayoga, Ketua Dewan Koperaso Indonesia, Nurdin Halid,    Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo, Walikota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto serta pejabat penting lainnya.

Saat itu, Jokowi  mengatakan, sumbangan Koperasi terhadap perekonomian kita saat ini 3,09 persen, namun hal tersebut masih terbilang rendah jika dibanding negara lain.  “Meski meningkat dibanding 2,5 tahun lalu, tapi jika dibandingkan negara lain misalnya Perancis 18 persen, Selandia Baru 20 persen, kita masih jauh tertinggal. Padahal kita setiap tahun selalu berteriak Koperasi sebagai penggerak perekonomian kita,” ujarnya.  (adit-din)

BAGIKAN
Berita sebelumyaKomisi B DPRD Makassar, Terima Aspirasi Pengusaha Reklame
Berita berikutnyaSekwan Makassar terima Kunjungan Badan Pembentukan Perda DPRD Kota Palu
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here