Panitia Khusus Rancangan Peraturan Daerah (Pansus-Ranperda) Kota Makassar tentang Kota Dunia, hari ini Senin 15 Pebruari 2016, mengadakan rapat perdana. Agendanya membahas gambaran umum Ranperda Kota Makassar tentang Kota Dunia.

Rapat perdana ini dipimpin Ketua Pansus, Fatma Wahyuddin. Hadir pula Hasanuddin Leo, serta Mesakh Raymond. Pansus didampingi Wakil Ketua III DPRD Makassar, serta anggota pansus lainnya. Indira Mulyasari Ilham dan Asisten II Pemkot Makassar H. Irwan Adnan. Hadir pula, Ketua Bappeda Kota Makassar, DTRB Kota Makassar, Kabag Persidangan Setwan DPRD Makassar, serta Tim Penyusun Naskah Akademik, dan undangan lainnya.

Rapat perdana ini mendengarkan penjelasan umum tentang Kota Dunia. Diantaranya, Kota Makassar saat ini telah memiliki dukungan infrastruktur dan berbgai fasilitas bertaraf internasional. Misalnya, Bandara Internasional, Pelabuhan serta fasilitas pendukung kegiatan lainnya yang juga berstandar internasional.
Berbagai infrastruktur inilah,  sehingga menarik para pelaku bisnis baik dari dari dalam negeri, maupun mancanegara. Mereka  melakukan investasi di Kota Makassar.

Kota Makassar juga memiliki konektifitas dengan berbagai tempat secara global sebagai lokasi strategis untuk dikunjungi dengan alasan sosial budaya, politik, maupun ekonomi. Hal tersebutlah yang mendorong Pemerintah Kota Makassar membentuk Perda Kota Dunia. (Jhameed/humas dprd makassar)

BAGIKAN
Berita sebelumyaUNM Akan Gelar Olimpiade PPKn ke-6
Berita berikutnyaTanpa Berkantor, Diana Bisa Kantongi Omzet Rp 70 Juta
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here