Makassar, Inspirasimakassar.com:

Menyambut Hari Raya Imlek yang akan jatuh pada (12/2), Pertamina Regional Sulawesi mengantisipasi tingginya kebutuhan LPG dengan menambah pasokan LPG 3 Kg sebanyak 508.280 tabung atau lebih dari 4% alokasi normal bulan Februari untuk memastikan kebutuhan masyarakat akan LPG terpenuhi.

Unit Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Regional Sulawesi, Laode Syarifuddin Mursali mengatakan, bahwa penambahan tersebut dilakukan dalam mengantisipasi libur panjang yang terjadi pada libur imlek tahun ini.

“Kami pastikan stok LPG pada masa libur panjang Imlek ini aman. Pertamina juga menghimbau agar masyarakat dapat membeli LPG 3 kg di pangkalan resmi Pertamina agar kualitas dan mendapat Harga Eceran Tertinggi (HET),” terangnya, Kamis (10/2).

Laode menambahkan, ditengah kondisi Pandemi COVID-19, masyarakat juga dapat dengan mudah dapat melakukan layanan pesan antar Bright Gas melalui Pertamina Call Center 135 agar Bright Gas dapat langsung diantar ke rumah.

Disamping itu, pada bulan Februari ini, Pertamina memberikan promo spesial kepada pelanggan setia bright gas mulai dari promo potongan harga Rp5.000,- setiap pembelian refill Bright Gas 5,5 kg dan potongan harga Rp. 10.000,- setiap pembelian refill Bright Gas 12 kg  bagi masyarakat yang membeli Bright Gas di Alfamidi  Makassar, Gowa dan Maros yang berlaku mulai tanggal 1 – 14 Februari 2021. (hadi)

BAGIKAN
Berita sebelumyaKapolri Harap Nurdin Abdullah Pertahankan Zona Hijau di Sulsel
Berita berikutnyaIlham : Arjuna Layak Kembali Pimpin Golkar
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here