Sekalipun dibidik dari beberapa kilometer, namun pulau diseberang terlihat jelas. Namanya Lae-lae. Nampak dari kejauhan sejumlah pulau. Salah satunya Samalona. Pulau Lae-lae. Pulau berpasir putih ini adalah peninggalan Jepang. Letak tak jauh dari bibir Pantai Losari Makassar (1,5 km). Warga yang mendiami pulau ini adalah nelayan. Di pulau Lae-lae terdapat pula situs sejarah peninggalan perang. Yaitu, sebuah terowongan bawah tanah, yang konon terhubung dengan Benteng Fordrotherdam. Pada 1997, Pulau Lae-Lae pernah hendak dijual Pemerintah Kota Makassar ke investor. Rencana itu batal karena warga setempat menolaknya. Penduduk Makassar dan sekitarnya kemudian menjadikan pulau ini sebagai destinasi wisata mengagumkan….Dijepret pada Rabu,24 Pebruari di lantai 17 koran tempo, gedung Bosowa, Jalan Jenderal Sudirman..