Marzuki Wadeng

Makassar, Inspirasimakassar.com:

Drs. Andi Marzuki Wadeng kembali didaulat untuk memimpin Ikatan Sarjana Olahraga Republik Indonesia (ISORI) Sulawesi-Selatan untuk periode 2021-2025. Terpilihnya Marzuki Wadeng sebagai pucuk pimpinan tertinggi di ISORI Sul-Sel merupakan hasil dari Musyawarah Provinsi yang berlangsung di Hotel Grand Wisata, Makassar, Ahad (11/4/2021).

“Terima kasih atas amanah yang diberikan kepada saya untuk menahkodai ISORI Sul-Sel, tetapi perlu saya tegaskan bahwa kita semua harus bersinergi dan bekerjasama untuk membesarkan ISORI ini demi kemajuan olahraga Sul-Sel dan saya kira itu adalah tugas dan tanggungjawab kita semua sebagai sebuah komitmen,”ujar Marzuki Wadeng.

Lebih lanjut mantan anggota DPRD Prov. Sul-Sel itu menyatakan bahwa selanjutnya akan dipersiapkan kegiatan pelantikan sekaligus Rapat Kerja (Raker). “Sesuai arahan Ketua Pengurus Pusat ISORI bahwa beliau siap hadir langsung untuk melantik kita maka kita juga berharap seluruh pengurus kab/kota bisa dilantik oleh pengurus provinsi disaat yang sama, kalau bisa kita rangkaikan juga dengan seminar terkait dengan grand desain keolahragaan,”pungkas Marzuki Wadeng.

Sementara itu, Ketua PP ISORI, Prof. Dr. Syahrial Bakhtiar, M.Pd dalam samb utannya melalui virtual mengatakan bahwa ISORI punya tanggungjawab yang besar untuk kemajuan prestasi olahraga Sul-Sel,” Saya berharap seluruh pengurus ISORI dari pusat hingga provinsi dan kab/kota agar benar-benar mengacu kepada anjuran Menpora yakni bersama mewujudkan grand desain keolahragaan dengan baik,”harapnya.

Lain halnya dengan Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Provinsi Sulawesi selatan, Andi Arwin Azis, S.STP dalam sambutannya sekaligus membuka Musprov, meminta agar ISORI tetap bersinergi dan berperan dalam melakukan sosialisasi, implementasi, mengevaluasi dan memonitor desain besar atau grand design olahraga nasional yang telah disusun Kemenpora bersama stakeholder terkait. (Wahyudin)

BAGIKAN
Berita sebelumyaPenyidik Res Narkoba Polres Selayar diduga tak Profesional
Berita berikutnyaMUI HIMBAU MUBALLIG MANFAATKAN RAMADHAN MENEBAR DAKWAH MENYEJUKKAN
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here