Makassar, Inspirasimakassar.com;komi

Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar melakukan inspeksi mendadak, ke lokasi gudang jagung milik CV Graha Mitra Sejati di Kapasa Raya, Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar, Senin (08/01). Peninjauan siang ini dalam rangka mengecek masalah pembangunan yang berada di kawasan gudang jagung yang rubuh akibat longsor dan menimpa rumah warga di sekitar kawasan gudang tersebut.

Hadir dalam sidak ini yaitu Ketua Komisi C DPRD Kota Makassar, Rahman Pina beserta Samsuddin Kadir, Susuman Halim, Sangkala Saddiko dan Munir Mangkana serta perwakilan dari Badan Lingkungan Hidup Daerah (BLHD), Muh Kilat dan Dinas Penataan Ruang, Aswin bersama beberapa staf dari dinas terkait.komisi

Ketua Komisi C DPRD Makassar, Rahman Pina, meminta kepada pemilik gudang (CV Graha Mitra Sejati), Salim, agar memperhatikan kualitas dan kekuatan tembok gudangnya untuk menghindari terulangnya musibah serupa.

“Kedatangan kita untuk mengecek sekaligus menegaskan kepada ownernya agar lebih memperhatikan kualitas dan struktur bangunan gudangnya. Demi menghindari musibah serupa tidak terjadi lagi dikemudian hari. Apalagi sampai memakan korban jiwa,” terang legislator asal fraksi Golkar ini.

Pada kesempatan itu juga, Rahman Pina, ingin memastikan dan meminta kepada pemilik gudang (CV Graha Mitra Sejati) untuk bertanggungjawab atas musibah tersebut, dengan memberikan santunan bagi warga yang terkena dampak rubuhnya bangunan tembok gudang tersebut.

Diketahui, tembok gudang jagung milik CV Graha Mitra Sejati, akhir tahun lalu yang setinggi 7 meter dan panjang 20 meter, ambruk dan menimpa rumah warga. Robohnya tembok pergudangan itu diduga akibat hujan deras dan tingginya debit air di lokasi kejadian. Dalam peristiwa tersebut tiga warga terluka parah dan seorang lainnya meninggal dunia akibat tertimpa bangunan yang ambruk tersebut.

BAGIKAN
Berita sebelumyaLegislator PKS Minta PKL Karebosi Segera Berfungsi
Berita berikutnyaKamis, Dewan Godok Jadwal Paripurna Istimewa PAW Legislator Gerindra
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here