
Mamuju, Inspirasimakassar.com:
Gempa berkekuatan Magnitudo 5.9 SR mengguncang Mamuju dan sekitarnya, tepat pukul 14:35:49 WITA, Kamis, 14 Januari 2021. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat pusat gempa Mamuju itu berada pada titik koordinat 2.99 LS 118.89 BT.
Masyarakat di ibukota Provinsi Sulawesi Barat tersebut berhamburan keluar rumah. Bahkan ada yang histeris. Masyarakat juga diminta tetap waspada, sekaitan gempa yang berada di darat 4 km Barat Laut Majene tersebut, dan berada pada kedalaman pusat gempa (hiposentrum) 10 Km.
Sekalipun tidak berpotensi stunami, namun berdasarkan data yang dirilis BMKG, guncangan akibat gempa Mamuju hari ini dirasakan pada sejumlah tempat yakni di IV Mamuju, III-IV Majene, III-IV Mamuju Utara, III-IV Mamuju Tengah, III Toraja, III Mamasa, II-III Pinrang, II-III Pare-pare, II-III Wajo, II-III Polewali Mandar, II-III Tanah Grogot, hingga II Balikpapan di Kalimantan Timur. (din)