Makassar, Inspirasimakassar.com:

Civitas akademika Unismuh Makassar patut berbangga, salah seorang Dosen Tetap Yayasan Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unismuh Makassar, Dr.Sutardjo Tui, SE, M.Si, menjadi penguji sidang promosi terbuka program doktor (S3) Sekolah Pascasarjana Institut Pertanian Bogor (IPB), Kamis pagi (4/2/2021), secara daring.

Menjadi penguji promosi terbuka di program doktor (S3) di kampus sekelas IPB tidaklah mudah apalagi dosen yang dipilih menjadi penguji adalah dosen yayasan bukan perguruan tinggi negeri yang ada di luar pulau Jawa.

Seperti diketahui IPB pada tahun 2020, termasuk peringkat rangking pertama (1) perguruan tinggi terbaik versi Kemendikbud RI.

Kepada media di Warkop Dg Sija Boulevard Makasaar, Selasa (9/2/2021), Sutardjo mengatakan, promosi terbuka program doktor ini atas nama mahasiswa, Aceng Kurniawan Prodi Teknologi Industri Pertanian

Disertasi yang dipertahankan mahasiswa S3 ini berjudul, Strategi Peningkatan Profitabilitas dan Keberlanjutan Industri Penyamak Kulit dengan Struktur Modal Tanpa Bunga.

Selama sidang promosi, Komisi Utama Promosi terdiri dari Ketua, Prof Dr. Ir. Sukardi, MM. Anggota Komisi, Prof Dr Ir Nastiti Siswi Indrasti, Prof Dr Ono Suparno, STP, MT.

Anggota luar komisi yakni, Dr.Ir. Ade Iskandar (Dosen IPB) dan Dr Sutardjo Tui, SE, M.Si (dosen Unismuh Makassar).

Sutardjo lahir di Gorontalo 1957. Selama kurang lebih 30 tahun jadi bankir di Bank BNI, dan bertugas jadi pimpinan termasuk jadi Mantan Pemimpin Bank BNI Cabang Utama Jokyakarta, Cabang Utama Ambon, Cabang Utama Parepare, Cabang Sengkang.

Merampungkan S1 STIE YPUP Makasaar, S2 STIA LAN Makassar, S3 Manajemen PPs-UMI Makassar dengan predikat nilai Cum Loude doktor manajemen.

Mulai jadi dosen luar biasa di Unismuh Makassar 1996 dan menjadi dosen tetap yayasan Unismuh Makassar sejak 2019. (ulla/yahya).

BAGIKAN
Berita sebelumyaKado HPN 2021, Media Arus Utama vs Medsos
Berita berikutnyaJokowi Hadiri Puncak Peringatan Hari Pers
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here