Mamuju, Inspirasimakassar.com:

Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo menyerahkan sejumlah bantuan pasca gempa Sulbar kepada Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar di Markas Korem 142 Tatag dan posko induk Kantor Gubernur Sulbar, Sabtu, 23 Januari 2021.

” Saya ingin memastikan kebutuhan pangan Sulbar cukup terpenuhi,  kalau tidak tolong pak Sekda pak Gubernur segera informasikan ke saya.  Saya datang ke sini ada dua hal yang pertama karena perintah Presiden dan yang kedua dikarenakan panggilan hati nurani ,” ujar mantan Gubernur Sulsel dua periode itu.

SYL juga menyampaikan,  bantuan tersebut merupakan hal yang wajar saja namun selaku Mentan, ia  ingin memastikan ketersediaan pangan Sulbar pasca gempa 6,2 Magnitudo  dapat tetap stabil .

” Jangan merekayasa bencana alam sebab Tuhan yang maha esa tidak meridhoi hal tersebut dan bahkan akan menciptakan bencana yang baru lagi,” tandasya.

Sekprov  Sulbar Muhammad Idris melaporkan,  data korban jiwa meninggal dunia sebanyak 92 orang .  Kabupaten Mamuju sebanyak 81 orang, Kabupaten Majene  sebanyak 11 orang sedangkan warga yang terluka sebanyak 426 orang yang Luka berat 240 orang luka sedang, dan 2703 orang luka ringan. Selain itu dinyatakan hilang 3 orang di Kabupaten Majene 2 orang meninggal di pengungsian.

Adapun jenis bantuan yang diberikan  yaitu bahan pokok,  Softex, popok bayi, obat-obatan, terpal alas tidur, mie instan,miyak kayu putih, air mineral  dan ada 60 ton beras . (farid)

BAGIKAN
Berita sebelumyaPertamina Bagikan masker untuk pengungsi dan konsumen SPBU di Mamuju dan Majene
Berita berikutnyaDirjendikti Salurkan Bantuan ke Korban Gempa Sulbar
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here