Makassar, Inspirasimakassar.id

Dosen mata kuliah tenis meja Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga (PKO) Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK), Universitas Negeri Makassar (UNM), Andi Akbar, S.Pd.,M.Pd, Sabtu 8 Oktober 2023 berhasil dengan sukses mempersembahkan medali perak untuk kontingen Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK) Cup Universitas Negeri Makassar (UNM) tahun 2023 Cabang Olahraga (Cabor) Tenis meja yang bertanding di Universitas Negeri Malang (UM).

Turun dinomor tunggal putera di pool 5, Andi Akbar (UNM) berhasil mematahkan perlawanan Jeki Haryanto (UNP) dengan skor tipis 3-2, selanjutnya pada pertandingan kedua melawan Al Ilham dari UNG Gorontalo, juga berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-1 dan kalah 1-3 pada partai semifinal saat berhadapan Nurlan Kusmedi (UPI) Skor 1-3.

“Tentu saja hasil ini kami syukuri, apa lagi bagi saya ini adalah pertama kali berpartisipasi di event LPTK Cup ke XXI ini, bahkan terus terang saya masih buta dengan peta kekuatan peserta tenis meja LPTK Cup, ditambah lagi dengan cabang olahraga tenis meja ini pesertanya tidak ada pembagian kelompok umur sehingga tentu saja sangat ketat persaingannya dan untuk tunggal putera diikuti 21 peserta dari 14 LPTK se Indonesia,” ungkap Andi Akbar.

Lebih lanjut dikatakannya, bahwa perlu lebih dipersiapkan sejak dini dan merekrut atlet yang baru atau dosen muda yang memiliki prestasi di cabang olahraga tenis meja jika memang mau bersaing di LPTK cup XXII di Medan 2025 kalau tetap dipertandingkan. “Terus terang saja bahwa juara LPTK Cup 2023 dari UNY masih berumur 25 tahun sehingga ini boleh kita jadikan ukuran untuk bisa berbenah juga ke depan mencari atlet berprestasi potensial,”ujarnya.

Sementara itu, Manajer tim tenis meja LPTK UNM, Dr. Imam Suyudi, M.Pd, menyatakan bahwa pencapaian timnya merupakan hasil positif dari sebuah perjuangan panjang di gelanggang pertandingan. “Selamat dan sukses kepada seluruh pemain wabilkhusus kepada pak Andi Akbar yang telah gigih dan semangat dalam latihan selama ini sehingga bisa meraih 1 medali perunggu,”ucapnya. (Wahyudin)

BAGIKAN
Berita sebelumyaTahun Depan, Disdik Makassar Bangun Lagi Tiga Sekolah PAUD
Berita berikutnyaTrofeo Mini Soccer SFC Makassar di Batu, Azhary Cs Akui Keunggulan Persema Legend
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here