Makassar, Inspirasimakassar.com:james

Setelah Jumat (13/4) malam sukses menggelar acara reuni di Restoran Golden Suki Makassar, rombongan alumni 3IPA9-10 SMA Negeri I (Smansa) Angkatan 1982 pada Sabtu (14/4) pagi hingga siang mengadakan kegiatan sosial dengan mengunjungi teman kelas yang sedang sakit keras.

Mengenakan kostum seragam T-Shirt warna biru dan menumpangi sekitar 10 unit mobil pribadi, para alumni yang kini tersebar di berbagai kota Indonesia ini memulai aksinya dengan berkumpul sejak pagi di depan Monumen Mandala Jln Jenderal Sudirman, Makassar.james-1

Di pelataran depan monumen bersejarah itu, puluhan alumni yang baru bertemu kembali setelah berpisah selama 36 tahun kembali bernostalgia dengan foto-foto bersama lalu secara berkonvoi mobil-mobil mereka bergerak beriringan menuju kediaman teman yang sedang sakit.

Teman alumni yang dikunjungi pertama adalah Lo Kia Heng (3IPA9), warga keturunan yang kini berdomisili di Jln Mesjid Raya No.91 Makassar. Kemudian dilanjutkan ke kediaman dr Leonardo Rieuwpassa (3IPA10) di Jln Gunung Nona Makassar.

Di kediaman Lo Kia Heng dan Leonardo Rieuwpassa, rombongan alumni menyerahkan bingkisan dan baju kaos seragam alumni 3IPA9-10 Smansa 82 serta melakukan doa bersama dipimpin Rita Elisabeth untuk kesembuhan kedua teman kelas yang sedang menderita sakit.

Kedatangan rombongan alumni dipimpin Ketua Panitia Reuni Alumni 3IPA9-10 Smansa 82 dr Suliati Padupai didampingi Islamsyah Razak, Prof Gagaring Pagalung, dr Freddy Chandra, Maryam Maladi, Marliana Mansyur dan lainnya yang secara tiba-tiba ini membuat suasana pertemuan penuh rasa haru dan kebahagiaan yang mendalam.

Usai mengunjungi teman yang sakit, para alumni selanjutnya mengadakan ramah tamah dengan makan siang bersama di Rumah Makan Dewi Sri, Kabupaten Gowa. Dalam acara puncak ini, telah dibentuk pula kepengurusan kelompok Alumni 3IPA9-10 Smansa 82 yang akan mengkoordinir penyelenggaraan berbagai kegiatan di masa mendatang. (jw)

BAGIKAN
Berita sebelumyaDispora Makassar Gelar Kejuaraan Pencak Silat, Nur Ilham dan Sitti Naswa Juara
Berita berikutnyaDewan : Perusda Makassar Harus Berantas Parkir Liar
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.