Site icon Inspirasi Makassar

Wakil Ketua Komisi A DPRD Makassar Dukung Pengawasan Narkoba

Makassar, Inspirasimakasar.com:

Wakil Ketua Komisi A Bidang Hukum dan Pemerintahan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar, Abdul Wahab Tahir, mengapresiasi program rencana Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Makassar yang akan turun meningkatkan pengawasan terhadap penyalahgunaan narkoba di sekolah-sekolah.

Langkah yang diambil Pemkot Makassar,demikian legislator partai beringin rindang ini melalui Disdik Kota Makassar untuk turun melakukan pengawasan dan antisipasi penyalahgunaan narkoba di sekolah-sekolah sangat baik. Di mana langkah yang dilakukan ini tentu menyelamatkan anak anak generasi muda dari bahaya narkoba.

Menurutya, sebenarnya program tersebut sudah lama diusulkan. Hanya saja, baru tahun ini direalisasikan di kadis baru. Artinya pak wali kota tidak salah memilih pejabat untuk di Disdik Kota Makassar yang merealisasikan program ini. Apalagi program ini sangat baik yang pasti menyelamatkan anak anak kita sebagai korban penylahgunaan narkoba,” tuturnya, akhir pekan.(bko)

Exit mobile version