
Makassar, Inspirasimakassar.com:
Pengurus Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Kota Makassar menggelar rapat perdana. Rapat dipimpin Ketua ISNU Makassar, Dr.Ir.Musdalifah Mahmud,M.Si, didampingi Sekretaris Dr.Jamaluddin,M.Pd. Rapat perdana berlangsung di lantai 4 Gedung NU Sulsel, Jalan Perintis Kemerdekaan, kampus Universitas Islam Makassar (UIM), Jumat, 26 April, sore tadi.
Menurut Dr.Musdalifah, dalam rapat perdana itu mengemuka usulan pelantikan kepengurusan ISNU Makassar akan dilangsungkan usai Ramadhan mendatang.
“Kalau soal pelantikan pengurus ISNU Kota Makassar, akan kita bicarakan kembali. Kita minta waktu Ketua ISNU Sulsel. Kalau tidak ada halangan pelantikan akan dirangkaikan dengan Halal bi Halal,” ujarnya.
Musdalifah yang juga Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (LPPM) UIM Makassar ini mengemukakan, sambil menunggu pelantikan, pihaknya bersama jajaran ISNU Kota Makassar akan melakukan beberapa kegiatan. Utamanya, menyambut bulan suci Ramdahan.
“Di antara kegiatan menyambut Ramdhaan tersebut, demikian mantan Rektor I UIM Makassar ini adalah pembagian takjil di depan gedung NU Sulsel,” tutur Ifah–sapaan akrab DR.Musdalifah.
Seperti diketahui, ISNU yang dideklarasikan, 19 November 1999 di Surabaya, dan resmi dikukuhkan sebagai Badan Otonom (Banom) NU tahun 2010 pada Muktamar NU ke- 32 di Makassar, kini memiliki kepengurusan tingkat cabang di Kota Makassar.
Kepengurusan INSU Cabang Makassar ini diketuai Dr.Ir.Musdalifa Mahmud,M.Si. Bersama akademisi Universitas Islam Makassar (UIM) terdapat 14 wakil ketua. Sekretaris– Dr.Jamaluddin Iskandar,M.Pd bersama lima wakil sekretaris, Bendahara– H.Nasran Mone,S.Ag,M.Si bersama tiga wakil bendahara.
ISNU Makassar juga dilengkapi seksi organisasi dan studi pendidikan, seksi media dan humas, seksi ekonomi, seksi hukum, serta kesekretariatan data dan informasi.
Sebagai Badan Otonom NU, ISNU diharapkan membantu dan melaksanakan kebijakan NU pada kelompok sarjana dan kaum intelektual di ibukota Sulawesi Selatan ini, agar lebih berintegritas dan amanah. Utamanya, menjadikan seluruh generasi ISNU se Kota Makassar semakin berkonstribusi bagi pembangunan di Kota Makassar, agama dan bangsa. (humas ISNU Makassar)




