Selayar, Inspirasimakassar.com:

Sempat dibuat heboh dengan issu penutupan penyeberangan lintas Pamatata-Bira yang merupakan salah satu pintu gerbang keluar masuknya penumpang Makassar-Selayar, Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub), Drs. Suardi angkat bicara.

Ia meminta wartawan meluruskan informasi yang mulai merebak di masyarakat menjelang bulan suci Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri.

Suardi membantah dengan tegas issu penutupan Pelabuhan-Bira Bulukumba yang menghubungkan jalur penyeberangan Pelabuhan Pamatata, Selayar.

Sampai hari ini, pemerintah kabupaten, belum pernah mengeluarkan keputusan resmi terkait dengan rencana penutupan pelabuhan di lintasan Pamatata-Bira.

“Kita masih menunggu petunjuk teknis, dan surat keputusan resmi pemerintah pusat terkait dengan pelarangan mudik menjelang hari raya Idul Fitri,” terangnya dalam kesempatan wawancara by telefon dengan wartawan, hari, Jum’at, (09/04).

Wartawan diharapkan bekerja proffessional dan proporsional sebelum menyebarluaskan informasi ke ruang publik, dengan meminta konfirmasi resmi kepada instansi tekhnis berkompoten dan pihak berwenang lainnya. (Andi Fadly Dg. Biritta)

BAGIKAN
Berita sebelumyaAndi Sudirman : Digital Infrastruktur Proyeksi Masa Depan
Berita berikutnyaPemkab Sidrap Bersama KKN UIN Dialog Moderasi Beragama
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here