Hari Pers Nasional (HPN) digelar di Kota Surabaya, Jawa Timur, 7-9 Februari 2019. Memeriahkan acara ini, telah digelar Pameran Pers yang diikuti berbagai media cetak, online, televisi, radio, kementerian, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) hingga Usaha Menengah Kecil dan Mikro (UMKM)di Grand City Mall Surabaya.

Menurut penanggung jawab pameran Panitia Pusat HPN 2019 Adhy Trisnanto, Pameran Pers merupakan salah satu dari sekian puluh acara. Kegiatan ini dihadiri Presiden RI Joko Widodo, sejumlah Mentri dan hampir seluruh Gubernur se-Indonesia, serta tokoh-tokoh pers Indonesia dari berbagai pelosok Tanah Air.

“Dengan melihat pameran pers ini, pengunjung dapat melihat perkembangan pers di era digitalisasi. Selain itu berbagai program kementerian, BUMN, UMKM dalam pengembangan ekonomi berbasis digital,” kata Adhy Trisnanto.

Dia mengatakan, peserta Pameran Pers tahun ini sekitar 60 stan. Pameran dibuka Kamis, 7 Februari 2019, pukul 16.30 WIB oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

Khusus untuk stan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, seperti HPN-HPN sebelumnya menampilkan karya-karya pemenang Adinegoro 2018 seperti karya foto jurnalistik dan editorial kartun atau kartun opini. Selain itu juga ada pameran buku karya para wartawan yang bergabung dalam PWI.

Kartunis yang ikut menangani pameran pers ini, Gatot Cahyono mengatakan, pameran karya jurnalistik terbaik dalam kegiatan itu diharapkan bisa memberikan informasi kepada masyarakat bahwa para wartawan punya standarisasi mutu dalam berkarya. Wartawan tidak bekerja asal asalan.

“Dalam kegiatan nanti juga diharapkan ada dialog positif dengan masyarakat dan para wartawan khususnya di Surabaya,” kata Gatot Cahyono. (muh.sabar-peserta dari PWI Sulbar)

BAGIKAN
Berita sebelumyaOperator Wartawan Unismuh Peserta Terbaik Workshop Pelayanan Prima
Berita berikutnyaJumat, NA Lantik Dua Bupati
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here