Selayar, Inspirasimakassar.com:

Kodim 1415/Selayar melaunching tagline Aku Sahabat Rakyat (ASR) dengan melakukan pendistribusian dan penyerahan bantuan sosial kepada masyarakat kurang mampu, Sabtu (27/3/2021).

Peluncuran ASR diwarnai dengan pendistribusian dan penyerahan Bantuan Sosial (Bansos) yang dipimpin langsung oleh Dandim 1415/Selayar, Letkol Kav. Adi Priatna, dan dihadiri oleh pimpinan Forkopimda

Penyerahan bantuan sosial kepada masyarakat kurang mampu ini dilaksanakan secara serentak dari Desa ke Desa, di 5 Kecamatan daratan Pulau Selayar, yaitu Kecamatan Benteng, Bontoharu, Bontomanai, Buki dan Bontomatene.

Dandim 1415/Selayar Letkol Kav. Adi Priatna, dalam sambutannya mengatakan tagline “Aku Sahabat Rakyat” (ASR) yang diluncurkan saat ini diharapkan dapat menambah spirit bagi prajurit Kodam XIV/Hasanuddin dalam hal ini Kodim 1415/Selayar khususnya, untuk siap membantu mengatasi kesulitan rakyat dimanapun berada, sehingga TNI selalu ada di hati rakyat, dan rakyat selalu di hati TNI.

“Tujuan dari kegiatan launching tagline yang diselenggarakan ini adalah dalam rangka memperkenalkan motto “Aku Sahabat Rakyat” sebagai simbol jati diri TNI, yakni Tentara rakyat yang berasal dari rakyat dan berjuang untuk rakyat”, jelas Dandim 1415/Selayar.

Dandim Letkol Kav Adi Priatna, mengatakan momentum kegiatan launching tagline “Aku Sahabat Rakyat”, dan penyerahan bansos ini, semoga bermanfaat untuk memenuhi sebagian kebutuhan masyarakat yang kurang mampu diwilayah Kepulauan Selayar.

Selain itu, nuansa seperti ini juga diharapkan semakin mempererat sinergitas antara TNI dengan rakyat, ucap Dandim 1415 Selayar, Adi Priatna.

Dalam proses pendistribusian dan penyerahan bansos ini, dihadiri oleh Camat Bontoharu Abdul Rahim S,KM., Danramil 1415-01/Bontosikuyu Kapten Arm Husain, para Babinsa Kodim 1415/Selayar, dan para Kepala Desa setempat.

Selain itu, pendistribusian dan penyerahan bansos ini juga dihadiri oleh anggota Polres Kepulauan Selayar / Bhabinkantibmas sebagai wujud sinergitas TNI-Polri diwilayah Kabupaten Kepulauan Selayar.( Ucok haidir )

BAGIKAN
Berita sebelumyaPengurus HIPPMI Maros Kom.UINAM Dilantik
Berita berikutnyaMeriah Gathering Party Smansa 82 di Malino
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.

TINGGALKAN PESAN

Please enter your comment!
Please enter your name here