Kamis, Januari 1, 2026
Google search engine
BerandaBeritaBeasiswa Sobat Bumi dari Pertamina

Beasiswa Sobat Bumi dari Pertamina

Makassar, Inspirasimakassar.com:

PT Pertamina (Persero) kembali menggelar Beasiswa Sobat Bumi yang terbuka bagi seluruh mahasiswa di Indonesia. Dari enam ribuan peminat yang mendaftar, lebih dari 500 mahasiswa lolos seleksi ke tahapan selanjutnya di mana 19 mahasiswa di antaranya berasal dari Universitas Hasanuddin Makassar.

Mahasiswa Universitas Hasanuddin yang lolos berasal dari berbagai macam fakultas dan jurusan, mulai dari fakultas hukum, fakultas ekonomi dan bisnis, fakultas pertanian, fakultas peternakan hingga fakultas ilmu sosial dan ilmu politik.

Seleksi wawancara online di tengah Pandemi Corona dimulai hari Rabu (13/5) jingga Kamis (14/5), ke-19 orang mahasiswa dan mahasiswi tersebut diuji oleh jajaran manajemen PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) VII, Perwakilan Pertamina Fondation, salah satu direksi anak perusahaan Pertamina serta perwakilan Unhas Makassar.

Unit Manager Communication & CSR Pertamina MOR VII, Hatim Ilwan, mengatakan, beasiswa ini merupakan program dari Pertamina Foundation yang diadakan sejak 2011. Tujuannya adalah mencari potensi pelajar di seluruh Indonesia yang mampu bersaing menjadi pemimpin millenial, ujarnya.

Beasiswa Sobat Bumi merupakan bagian dari beasiswa PF Prestasi yaitu program pemberian bantuan biaya pendidikan, bantuan biaya hidup, stimulan bantuan aksi sobat bumi dan/atau bantuan pendukung lainnya dalam rangka kegiatan pendidikan dan pelatihan yang diberikan kepada siswa/mahasiswa/masyarakat.

Ada sekitar 546 mahasiwa yang lolos seleksi tahap satu dari Beasiswa Sobat Bumi tahun ini, diantaranya 275 mahasiwa dalam Beasiswa Reguler S-1, 222 mahasiswa dalam Beasiswa Afirmasi, dan 49 mahasiwa dalam Beasiswa Vokasi.

Presiden Direktur Pertamina Foundation, Agus Mashud S. Asngari, mengatakan bahwa ada begitu banyak mahasiswa berprestasi yang juga memiliki jiwa kepedulian tinggi terhadap lingkungan dan masyarakat. Oleh karena itu, kami berusaha ketat untuk memilih pendaftar yang tepat agar tujuan tepat guna beasiswa ini dapat tercapai, ujarnya.

Sebagai wujud kepedulian Pertamina, lanjut Agus, tahun 2020 ini Pertamina menyiapkan sebagian kuota khusus bagi pendaftar yang terkena dampak Covid-19.

“Wabah Covid-19 membuat ekonomi Indonesia terpukul sehingga masyarakat membutuhkan banyak uluran tangan. Beasiswa Pertamina Sobat Bumi akan mendorong calon pemimpin millenial untuk menutup duka dan luka tersebut,” pungkasnya. (ishadi ishak)

Din Pattisahusiwa
Din Pattisahusiwahttps://inspirasimakassar.id
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.
RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments