Kamis, Januari 1, 2026
Google search engine
BerandaBeritaDosen UNSAW Seragam Kebaya Peringati Hari Kartini

Dosen UNSAW Seragam Kebaya Peringati Hari Kartini

Foto para dosen-dosen perempuan Universitas Sawerigading (UNSAW) Makassar foto bersama gunakan kebaya seragam, di kampus Jl. Kandea I Makassar, Kamis, 21/4/2016. (foto:yahya)
Para dosen perempuan Universitas Sawerigading (UNSAW) Makassar foto bersama menggunakan kebaya seragam, di kampus Jl. Kandea I Makassar, Kamis, 21/4/2016. (foto:yahya)

MAKASSAR – Suasana  proses pembelajaran di kampus Universitas Sawerigading (UNSAW) Makassar, tidak seperti pada rutinitas harian. Para dosen perempuan, Kamis 21 April 2016, semua kompak memakai kebaya sebagai salah satu bentuk apresiasi memperingati Hari Kartini selaku pejuang emansipasi wanita yang lahir di Jawa.

Sudah beberapa tahun terakhir ini para dosen serentak pakai baju kebaya bertepatan dengan Hari Kartini. Tahun 2016, kembali diperingati dengan melayani mahasiswa dan masuk mengajar di ruang kelas memakai pakaian kebaya, demikian ditegaskan Dekan Fakultas Sastera UNSAW, Dra.Hj. Mardiani, M.Hum.

Jasa dan peran RA.Kartini selaku pejuang emansipasi perempuan di Indonesia. Lewat jasa beliau sehingga ada  persamaan wanita dan pria untuk semua profesi dalam kehidupan, tandas Mardiani.

Memakai baju kebaya memiliki kebanggan tersendiri menghargai dan merawat jenis pakaian wanita-wanita Indonesia yang sudah dipertahankan dan diwariskan untuk generasi wanita masa lalu, masa kini dan masa akan datang, tegas Ketua Penjaminan Mutu UNSAW, Surachmi Inderawaty, SH, M.Si ditemui di ruang kerjanya.

Setiap tahun warna baju-baju yang dipakai seragam itu berbeda-beda, pernah kuning, putih, biru, hijau dan beberapa warna lain yang disepakati. Pak baju kebaya itu  menjadi salah satu bentuk penghargaan kepada RA.Kartini, tegas Surachmi. (yahya)

UNSAW (3)

 

 

Din Pattisahusiwa
Din Pattisahusiwahttps://inspirasimakassar.id
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.
RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments