Sabtu, Januari 10, 2026
Google search engine
BerandaBeritaHUT TNI Ke-75, Kodim 1415 Selayar Jalin Silaturrahmi Antar Instansi

HUT TNI Ke-75, Kodim 1415 Selayar Jalin Silaturrahmi Antar Instansi

Selayar, Inspirasimakassar.com:

Komando Distrik Militer (Kodim) 1415 Kepulauan Selayar, menggelar acara syukuran dalam rangka memperingati HUT TNI ke-75 Tahun 2020, hari ini, Senin (5/10).

Kegiatan ini dilaksanakan di Makodim 1415 Kepulauan Selayar, dihadiri Pjs. Bupati Kepulauan Selayar, Dr. H. Asriady Sulaiman, S.IP., M.Si,Sekda Selayar Dr. Ir. H. Marjani Sultan, M. Si, serta Asisten Pemerintahan, Drs. Suardi.

Hadir pula Ketua DPRD Mappatunru, S. Pd., Kapolres AKBP Temmangnganro Machmud, S.IK.MH., Kajari Adi Nuryadin Sucipto, S.H., M.H., Ketua Pengadilan Negeri Selayar Muchammad Faktur Rachman, S.H., M.H., dan undangan lainnya.
Momentum syukuran HUT TNI tersebut diwarnai dengan pemotongan Nasi Tumpeng oleh Dandim 1415 Letkol Kav. Adi Priatna, disusul Pjs. Bupati Kepulauan Selayar Asriady Sulaiman, sebagai tanda ucapan selamat kepada tiga orang prajurit TNI yang dinyatakan naik pangkat. Masing-masing adalah Peltu Abdul Mutalib, Serka Amiruddin, dan Kopda Syors Malvin B.

Letkol Kav. Adi Priatna mengatakan, karena pandemi Covid-19 sehingga syukuran tersebut dilaksanakan secara sederhana. “Selain menjalin silaturrahim antar instansi, tentu pelaksanaan tugas-tugas sebagai anggota TNI dapat berjalan dengan baik yang dapat bersinergi untuk negeri,” ujarnya. (ucok)

Din Pattisahusiwa
Din Pattisahusiwahttps://inspirasimakassar.id
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.
RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments