Jumat, Januari 30, 2026
Google search engine
BerandaBeritaDikbud Maros Gelar Workshop Penguatan Transisi PAUD ke SD

Dikbud Maros Gelar Workshop Penguatan Transisi PAUD ke SD

Bupati Maros saat membuka Workshop PAUD

Maros, Inspirasimakassar.id:

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Maros bekerjasama Forum Transisi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) SDĀ  se Kabupaten Maros menggelar Workshop PAUD, pelatihan dan bimbingan transisi PAUD – SD.

Worshop yang dibuka Bupati Maros, H.A.S.Chaidir Syam, Rabu (17/1/2024) di Baruga A Kantor Bupati Maros ini bertujuan, agar para pendidik Paud dan SD mengenal lebih dalam tentang target perubahan perilaku yang dicapai melalui gerakan transisi Paud ke SD.

Transisi Paud ke SD menurut Bupati Maros, merupakan proses, dimana anak berpindah dari perannya sebagai peserta didik di PAUDmenjadi peserta didik di Sekolah Dasar (SD).

“Transisi yang efektif adalah saat anak tidak perlu melakukan terlalu banyak penyesuaian sebagai akibat dari perpindahannya,” ujar H.A.S.Chaidir Syam.

Ditambahkan, gerakan transisi PAUD ke SD yang menyenangkan sengaja digalakkan agar anak merasa senang dalam belajar dan anak percaya bahwa dirinya pasti bisa asalkan mau berusaha.

Mantan Ketua DPRD Maros ini menyebut, ada enam kompetensi dasar yang harus diutamakan oleh PAUD yakni, kemampuan mengenal  nilai agama, moral dan akhlak.

Selain itu, lanjut dia,  kemampuan sosial dan emosional, kognitif, bahasa dan komunikasi, motorik kasar dan halus serta kemampuan seni dan budaya.

” Pembelajaran harus mencerminkan  pemahaman bahwa membangun kemampuan kondisi fondasi, yakni kematangan sosial, emosional dan kemampuan literasi merupakan suatu proses bertahap dan berkelanjutan yang dibangun sejak PAUD hingga SD di kelas awal. Saya juga mengapresiasi, dan berterimakasih atas terselenggaranya workshop Paud yang dilaksanakan Dinas Dikbud Maros ini,” tandasnya.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Bunda PAUD, Kadis Dikbud, Ketua Himpaudi Maros dan kepala satuan PAUD se Kabupaten Maros dan undangan lainnya. (*/wis)

Din Pattisahusiwa
Din Pattisahusiwahttps://inspirasimakassar.id
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.
RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments