Jumat, Januari 30, 2026
Google search engine
BerandaBeritaCamat Rappocini Hadiri Pelantikan Pengurus LPTQ

Camat Rappocini Hadiri Pelantikan Pengurus LPTQ

Makassar, Inspirasimakassar.id:

Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) banyak mewarnai perkembangan kegiatan khususnya dalam bidang Tilawah, Tahfizh, dan Tafsir Al-Qur’an. Salah satunya melalui MTQ lorong se Kota Makassar yang dilaksanakan di Kecamatan Rappocini.

Demi menjalankan amanah dengan baik, maka Pengurus  LPTQ kelurahan se-Kecamatan Rappocini secara resmi dilantik oleh Ketua LPTQ Kota Makassar Hj. Fatmawati Rusdi, SE, MM di Masjid Darul Muttaqin, Minasa Upa Kelurahan Karunrung, Rabu, 13 Desember 2023.

Saat pelantikan yang juga dihadiri Camat Rappocini M. Aminuddin, S.Sos, M.AP., Ketua LPTQ Kecamatan Rappocini H. Irwan Jafar, Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Makassar KH Masykur Yusuf, S.Ag, M.Ag, Imam Kelurahan dan Tokoh Masyarakat serta seluruh komponen Pengurus LPTQ kecamatan dan kelurahan tersebut,  Fatmawati Rusdi berharap  Pengurus LPTQ Kelurahan se-Kecamatan Rappocini dapat mendukung program Pemerintah Kota Makassar dalam perkuatan keimanan umat.

Dia berharap, LPTQ tingkat Kelurahan dapat bersama-sama dan bahu membahu mengaktifkan Pengajian Lorong, dan hampir di setiap masjid setiap minggunya secara bergilir diadakan Tahfidz Weekend.

Di bagian lain, mantan Wakil Walikota Makassar ini mengemukakan, melalui program Pemerintah Kota Makassar, pengurus LPTQ hadir untuk membangun sinergritas dan kolaborasi untuk bersama-sama turun mencari bibit-bibit unggul tilawatil Qur’an yang berpotensi dari lorong untuk ditempa. (ozan)

Din Pattisahusiwa
Din Pattisahusiwahttps://inspirasimakassar.id
Wartawan kriminal dan politik harian Pedoman Rakyat Ujungpandang dan sejumlah harian di Kota Daeng Makassar, seperti Ujungpandang Ekspres (grup Fajar) dan Tempo. Saat ini menjadi pemimpin umum, pemimpin perusahaan, dan penanggungjawab majalah Inspirasi dan Website Inspirasimakassar.com. Sarjana pertanian yang juga Ketua Umum Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Al-Gazali--kini Universitas Islam Makassar ini menyelesaikan pendidikan SD di tanah kelahirannya Siri Sori Islam Saparua, SMP Negeri 2 Ambon, dan SPP-SPMA Negeri Ambon. Aktif di sejumlah organisasi baik intra maupun ekstra kampus. Di organisasi kedaerahan, bungsu dari tujuh bersaudara pasangan H Yahya Pattisahusiwa dan Hj.Saadia Tuhepaly ini beristrikan Ama Kaplale,SPT,MM dan memiliki dua orang anak masing-masing Syasa Diarani Yahma Pattisahusiwa dan Muh Fauzan Fahriyah Pattisahusiwa. Pernah diamanahkan sebagai Ketua Ikatan Pemuda Pelajar Siri Sori Islam (IPPSSI) Makassar. Kini, Humas Kerukunan Warga Islam Maluku (KWIM) Pusat Makassar dan Wakil Sekjen Kerukunan Keluarga Maluku (KKM) Makassar.
RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments